Gambas, merupakan sayur (buah) yang memiliki tekstur luar kasar dan keras. Namun isi dalamnya lembut dengan beragam manfaat, ibarat kata Preman Berhati Cinderela… #ups.
Buah ini, umumnya dimasak menggunakan kuah (berair) dan bisa dicampur dengan seafood keluarga Crustacea (Udang-udangan).
Dengan masa produktif yang lumayan panjang (4 bulan), seharusnya ia menjadi salah satu sayur yang banyak ditanam petani. Namun kerentanannya terhadap serangan hama terutama ‘lalat buah’ yang cukup tinggi, membuatnya perlu perawatan khusus (terutama) di musim penghujan.
Kandungan Gambas
Gambas diketahui memiliki khasiat bagi sejumlah penyakit. Dari jantung, Diabetes, hingga jerawat. Ya jerawat… Yang jerawatan bisa banyak-banyak makan gambas.
Berikut data dalam 178 gr (asumsi asupan 2000 kal harian) gambas mengandung nutrisi dan gizi sebagai berikut:
Nutrisi Jumlah
————————————-
Protein 1,17 g
Lemak total 0,61 g
Abu 0,66 g
Karbohidrat 25,53 g
Serat makanan 5.2 g
Total gula. 9.2 g
Vitamin
VitaminA 463 mcg
Vitamin B 50,89 mg
Vitamin B 60.17 mg
Vitamin C 10,1 mg
Vitamin B 10,08 mg
Vitamin B2 0,07 mg
Mineral
Mangan 0,397 mg
Kalium 806 mg
Tembaga 0.151 mg
Magnesium. 36 mg
Besi 0,64 mg
Fosfor. 55 mg
Lemak
Asam lemak jenuh. 0,048 g
Asam kelapa sawit 0,034 g
Manfaat Gambas
Dengan kandungan diatas, maka Gambas memiliki banyak manfaat seperti berikut:
1. Karena kandungan Vitamin A yang tinggi, buah ini dipercaya dapat mencegah dari degenerasi makula yang dapat menyebabkan kebutaan.
Penelitian oleh National Eye Institute menunjukkan bahwa orang yang mengonsumsi vitamin A, vitamin E, vitamin C, tembaga dan seng memiliki penurunan risiko sebesar 25% dari #degenerasi #makula selama enam tahun.
2. Mencegah #Jantungan. Khasiat ini diperoleh dari vitamin B5 yang terkandung di dalamnya.
3. #Diabetes. Kandungan Mangan yang terdapat dalam gambas merupakan faktor penting dalam memproduksi enzim pencernaan.
Enzim tersebut berguna untuk proses #glukoneogenesis dalam tubuh sehingga dapat mempromosikan sekresi insulin, meningkatkan fungsi mitokondria, dan mengurangi peroksidasi lipid.
4. Mengurangi Radang #Atritis (sendi). Kandungan tembaga pada gambas memberikan #anti-inflamasi. hal tersebut berguna untuk meredakan nyeri dan kekakuan yang berhubungan dengan Artritis.
Oleh karena itu, orang yang menderita radang sendi menggunakan gelang tembaga karena diyakini tembaga mampu menghilangkan rasa sakit.